PUSAT SCORE – Antony nampaknya tidak akan pulang ke Manchester United di musim panas nanti. Real Betis sudah membulatkan tekad untuk mempermanenkan transfer sang winger.
Semenjak bergabung dari MU di awal tahun kemarin, Antony menggila bersama Betis. Ia menjadi pujaan baru di kalangan pendukung Betis berkat performanya yang impresif.
Namun Antony harus kembali ke Manchester United di musim panas nanti. Pasalnya Real Betis tidak memiliki klausul untuk mempermanenkannya dari Manchester United.
Menukil laporan Manchester Evening News, Real Betis sudah membulatkan tekad. Mereka ingin membeli Antony secara permanen di musim panas nanti.
Tidak Boleh Lepas

Menurut laporan itu, manajemen Real Betis sudah bersepakat untuk mempermanenkan sang winger. Transfer Antony jadi prioritas untuk mereka.
Winger asal Brasil itu dinilai sudah memberikan dampak yang besar bagi Los Verdiblancos. Jika ia pergi, tidak mudah untuk mencari penggantinya.
Jadi daripada mereka susah-susah mencari pengganti Antony, Real Betis dilaporkan akan fokus untuk mempermanenkan sang sang winger dari Manchester United.
Sudah Tetapkan Harga

Menurut laporan yang sama, Manchester United pada dasarnya tidak menutup pintu bagi Betis memperpanenkan Antony. Namun mereka harus ikut aturan main MU.
MU tidak mau meminjamkan lagi sang winger. Mereka harus membelinya secara permanen di musim panas nanti.
MU juga sudah menetapkan harga jual Antony ada di angka 40 juta Euro. Jadi jika Real Betis tidak membayar harga itu, maka sang winger akan dijual ke klub lain.
Calon Peminat Antony

Real Betis memang punya beberapa pesaing untuk transfer Antony. Di Spanyol, Atletico Madrid dilaporkan sangat serius ingin membeli jasa Antony di musim panas nanti.
Ada juga klub Italia, Juventus yang belakangan ini disebut ingin memboyong sang winger ke Turin.