Alasan PSSI Tunjuk Jordi Cruyff Jadi Technical Advisor

PUSATSOCCER – PSSI resmi menunjuk Jordi Cruyff untuk mengisi kursi technical advisor, Selasa (25/2/2025). Ada beberapa alasan, yang pada akhirnya membuat federasi mantap memberikan kepercayaan kepada anak dari pencetus total football, Johan Cruyff tersebut.

Penunjukkan Jordi ternyata tak lepas dari rekomendasi pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert. Terlepas dari itu, Erick mengaku sudah mengenal dengan pria 51 tahun tersebut.

“Patrick Kluivert dan Jordi Cruyff saling mengenal satu sama lain. Ketika beliau (Kluivert) merekomendasikannya, saya sangat bahagia,” kata Erick Thohir.

1. Jordi Cruyff punya komitmen yang tinggi

Dalam wawancara, Jordi disebut bersemangat untuk memajukan sepak bola tanah air. Misi tersebut diyakini bakal berjalan mulus, mengingat Jordi memiliki pengalaman di balik layar.

“Pengalaman beliau sebagai pemain dan pelatih akan sangat penting dalam membangun masa depan sepak bola Indonesia,” kata Erick.

2. Pernah tangani tim besar

Memang, Jordi pernah mengemban tugas serupa di klub raksasa Eropa, yakni Barcelona. Tak hanya menjadi penasehat teknis, figur kelahiran Amsterdam, Belanda itu juga pernah menjabat sebagai direktur olahraga Blaugrana.

“Terus terang mendatangkan sosok dengan kualitas baik seperti Jordi itu tidak mudah. Jadi hal ini harus sangat diapresiasi karena Jordi sangat serius untuk memajukan sepak bola kita,” ujar pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut.

3. Kapan Jordi Cruyff datang?

Jordi akan mulai bekerja dalam waktu dekat. Erick menyebut sang penasehat teknis tersebut bakal datang ke Indonesia pada Maret 2025.

“Penunjukkan ini sudah saya sampaikan kepada Patrick. Saya harap mereka bisa mulai berdiskusi dan mengadakan pertemuan. Jordi akan datang awal Maret bersama Patrick untuk mulai bicara secara langsung dengan semua Exco PSSI, Badan Tim Nasional, tentang seperti apa rancangan besar dia,” kata Erick.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *