
PUSATSPORT , English Premier League (EPL) dikenal sebagai liga paling kompetitif di dunia. Tiap musimnya, banyak pemain top dari berbagai negara bermain di kompetisi tersebut, termasuk dari Belanda. Negara satu ini terkenal sebagai penghasil pemain berkualitas, tidak terkecuali gelandang bertahan.
Pada 2024/2025, terdapat beberapa gelandang bertahan asal Belanda yang ikut meramaikan Premier League. Kualitas yang mereka miliki tentu tidak perlu diragukan lagi. Berikut tiga gelandang bertahan asal Belanda yang berlaga di EPL 2024/2025.
1. Lamare Bogarde menjadi opsi di lini tengah Aston Villa

Lamare Bogarde adalah salah satu pemain muda di skuad Aston Villa pada 2024/2025. Pemain berusia 20 tahun ini merupakan produk akademi Feyenoord. Ia kemudian bergabung dengan Aston Villa pada 2020.
Bogarde tidak langsung mendapatkan kesempatan bermain di tim utama The Villans. Ia sempat dipinjamkan ke Bristol Rovers selama setengah musim. Pada musim panas 2024, Unai Emery mulai memberikan kepercayaan bagi pemain berusia 21 tahun ini untuk promosi ke skuad senior Aston Villa meski belum mendapatkan tempat utama.
Bogarde dibekali dengan kemampuan distribusi bola yang baik serta keunggulan dalam duel satu lawan satu. Kehadiran sang pemain dapat menjadi opsi di lini tengah Aston Villa. Hingga saat ini, Bogarde tampil dalam 12 pertandingan di semua kompetisi.
2. Mats Wieffer belum maksimal bersama Brighton & Hove Albion karena cedera

Mats Wieffer menjalani musim debutnya di EPL bersama Brighton and Hove Albion. Ia didatangkan pada musim panas 2024 setelah tampil imprseif bersama Feyenoord. Wieffer menjadi salah satu pemain kunci di balik kesuksesan Feyenoord menjuarai Eredivisie Belanda 2022/2023.
Untuk merekrut pemain berusia 25 tahun ini, Brighton harus mengeluarkan 32 juta euro atau Rp540 miliar. Wieffer direkrut untuk memperkuat lini tengah mereka. Dengan gaya bermain yang mengandalkan penguasaan bola, ia dianggap cocok dengan karakter permainan The Seagulls.
Sebagai gelandang bertahan, Wieffer memiliki kemampuan membaca permainan yang baik. Sayangnya, performa sang pemain bersama Brighton belum maksimal karena cedera. Ia tampil dalam15 pertandingan dengan mengemas 1 gol dan 2 assist.
3. Ryan Gravenberch menjadi andalan Arne Slot di lini tengah Liverpool

Ryan Gravenberch adalah nama besar di antara gelandang bertahan Belanda di Premier League 2024/2025. Setelah semusim memperkuat Bayern Munich, Gravenberch memutuskan hijrah ke Liverpool pada musim panas 2023. Biaya kepindahannya menyentuh angka 40 juta euro atau Rp675 miliar.
Pada musim perdananya, Gravenberch tidak langsung mendapatkan kepercayaan di lini tengah The Reds. Namun, sejak Arne Slot menjabat sebagai pelatih Liverpool, peran pemain berusia 22 tahun tersebut tidak pernah tergantikan. Ia hampir tidak pernah absen memperkuat Liverpool sepanjang musim ini.
Gravenberch dikenal memiliki kemampuan teknis serta visi bermain yang mumpuni. Dengan kemampuannya yang makin matang, Gravenberch menjadi salah satu pemain kunci di balik performa konsisten Liverpool. Dirinya telah tampil dalam 70 pertandingan di semua kompetisi dengan membukukan 4 gol dan 4 assist.
Nama-nama di atas merupakan gelandang bertahan Belanda yang saat ini berkiprah di EPL. Dengan kualitas yang mereka miliki, ketiganya berpotensi memberikan kontribusi besar bagi tim. Hal tersebut makin mengukuhkan reputasi Belanda sebagai negara penghasil talenta sepak bola terbaik.