Mbappe Akui Hubungannya dengan Griezmann ‘Rumit’

PUSAT BOLA : Paris – Kylian Mbappe menegaskan, tak punya masalah pribadi dengan Antoine Griezmann. Meskipun, Mbappe tak menyangkal situasinya rumit berkaitan dengan Derby Madrid.
Superstar Real Madrid itu dituduh sebagai penyebab Griezmann memutuskan pensiun dari Timnas Prancis, September tahun lalu. Griezman menyudahi kariernya di level internasional setelah membuat 137 penampilan dan mencetak 44 gol, yang membantu negaranya memenangi Piala Dunia 2018, lalu maju ke final empat tahun berikutnya.

Tidak dipungkiri keputusan Griezmann itu mengejutkan. Belakangan ada rumor yang menuding bahwa bintang Atletico Madrid itu gerah karena Kylian Mbappe memiliki pengaruh yang terlalu besar di Timnas Prancis.

Kylian Mbappe menampik rumor tidak akur dengan Antoine Griezmann. Namun, Mbappe mengakui bahwa hubungannya dengan Griezmann agak rumit karena persaingan berat di antara Madrid dan Atletico.

“Kami sering ngobrol dengan Antoine. Aku menyayangi putranya, dia itu penggila sepakbola,” ungkap Mbappe kepada Le Parisien. “Dia mengingatkanku pada diriku sendiri ketika masih kecil. Aku menyayangi dia, Amaro.”

“Tapi setelah itu, memang benar bahwa semuanya jadi rumit karena kami berada di satu kota di mana tim kami adalah rival berat. Tapi aku bisa pastikan, kami punya hubungan yang sangat baik dengan Antoine,” sambung mantan bintang Paris Saint-Germain.

“Dia sudah beberapa kali mengundangku ke rumahnya untuk acara barbeku. Itu belum terwujud, tapi kami pasti akan melakukannya. Kami itu tetangga, tinggal di gedung yang sama,” imbuh Kylian Mbappe tentang Antoine Griezmann.

Timnas Indonesia Mulai Persiapan Hadapi Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sydney, 19 Maret 2025

PUSAT NEWS – Timnas Indonesia sudah mengawali persiapan buat pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan menggelar latihan perdana di Sydney. Regu yang dipandu oleh pelatih Patrick Kluivert ini hendak mengalami regu kokoh, Australia, dalam lanjutan babak kualifikasi yang sangat memastikan untuk ekspedisi Indonesia mengarah Piala Dunia.

Dalam tahap latihan yang berlangsung di Stadion Allianz, Kluivert mengatakan berartinya mentalitas juang besar untuk pemain Indonesia. Dia menekankan kalau walaupun Australia mempunyai regu yang solid, Indonesia wajib bermain dengan kepercayaan serta determinasi besar. Kluivert pula berharap para pemain bisa menggunakan tiap peluang buat tingkatkan kekompakan regu serta mencapai hasil terbaik.

” Ini merupakan peluang besar buat kami. Kami ketahui kalau pertandingan ini tidak gampang, namun dengan kerja keras serta semangat juang, aku percaya kami dapat mencapai hasil positif,” ucap Kluivert dalam konferensi pers sehabis latihan.

Latihan perdana ini diiringi oleh segala pemain inti, tercantum beberapa pemain muda yang diharapkan bisa membagikan donasi besar untuk timnas. Para pemain menampilkan semangat serta antusiasme yang besar sepanjang latihan, dengan fokus utama pada taktik serta kekuatan raga.

Indonesia saat ini terletak di posisi yang sangat krusial dalam persaingan di tim kualifikasi, serta kemenangan atas Australia hendak sangat menolong dalam membetulkan posisi mereka di klasemen sedangkan. Skuad Garuda diharapkan bisa mengulangi performa gemilang mereka di edisi lebih dahulu yang sukses menggapai babak kualifikasi lebih jauh.

Pertandingan Indonesia melawan Australia dijadwalkan hendak berlangsung pada bulan depan di Sydney, serta diperkirakan hendak jadi salah satu pertandingan sangat dinantikan oleh para penggemar sepak bola di tanah air.

4 Pemain Bayern Munich yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2025

PUSATSPORT , Bayern Munich tengah bersaing juara di berbagai kompetisi pada 2024/2025. Adanya pelatih baru dan sejumlah pemain anyar menambah kualitas tim bisa kompetitif. Ini menjadi alasan mengapa Bayern Munich bisa konsisten bertarung memperebutkan trofi juara. 

Selain itu, konsistensi yang ditunjukkan Bayern Munich ini tidak terlepas dari banyaknya pemain berpengalaman di dalam skuad. Namun, beberapa pemain di antaranya kontraknya bakal habis pada musim panas 2025 mendatang. Dengan sejumlah nama yang merupakan pemain kunci, Bayern Munich perlu bernegoisasi jika tak ingin kehilangan sosok berkualitas. 

Terdapat empat pemain Bayern Munich yang bakal habis kontrak pada musim panas 2025 mendatang. Siapa saja mereka?

1. Thomas Mueller berpotensi diperpanjang berkat sosoknya sebagai pemain berpengalaman

Thomas Mueller menjalani musim terakhirnya pada 2024/2025. Musim ini merupakan tahun ke-16 dirinya berada di tim utama. Sejak dipromosikan dari akademi pada 2009 lalu, ia menjelma sebagai sosok pemain serbabisa di lini serangan Bayern Munich. 

Sebelumnya, Mueller telah meneken perpanjangan kontrak pada Desember 2023 lalu. Namun, kontrak ini akan berakhir pada musim panas 2025. Sejauh ini, potensinya untuk diperpanjang masih terbuka lebar. Ini mengingat perannya yang masih penting di dalam skuad. 

Kendati tak selalu bermain sebagai starter, kualitasnya masih di level top. Pada 2024/2025, ia telah memainkan 34 laga dengan kontribusi 5 gol dan 5 assist. Meski sudah berusia 35 tahun, ia masih dibutuhkan berkat sosoknya sebagai pemain berpengalaman. Kabar terakhir melaporkan Bayern Munich bakal memperpanjang kontraknya setidaknya setahun lagi.

2. Masa depan Leroy Sane di Bayern Munich masih abu-abu

Kontrak Leroy Sane bakal berakhir pada Juni 2025. Namun, belum ada kesepakatan terkait kontrak baru dengan Bayern Munich. Meski menjadi andalan, masa depannya belum pasti. Pada 2024/2025, ia masih bermain reguler dengan kontribusi 9 gol dan 4 assist dari 35 laga.

Sejauh ini, Bayern Munich mencoba bernegoisasi soal perpanjangan kontrak. Manajemen ingin menurunkan gaji Sane. Selain itu, klausul perpanjangan juga bakal mempertimbangkan kinerjanya mengingat usianya bakal menginjak 30 tahun. Keinginan Bayern Munich mengurangi gaji ini bertujuan untuk persiapan dana transfer pemain baru pada musim panas 2025. 

Meski berpotensi diperpanjang, Sane belum memberikan sinyal setuju. Kontrak baru masih terus dibahas dan bisa berlangsung hingga akhir musim. Namun, belum ada kepastian akankah pemain asal Jerman ini bakal bertahan atau memilih untuk pergi secara bebas transfer. Sejauh ini, sejumlah klub tengah memantau situasinya, seperti Arsenal dan Manchester City.

3. Kontrak Eric Dier berpotensi besar diperpanjang Bayern Munich

Eric Dier berpeluang besar bertahan di Allianz Arena pada musim panas 2025 mendatang. Kontraknya yang bakal habis bakal diperbarui oleh manajemen Bayern Munich. Ini tidak terlepas dari kontribusinya di lini pertahanan yang membantu tim kompetitif. 

Pada 2024/2025, Dier baru bermain sebanyak 18 pertandingan. Ia kesulitan mendapatkan tempat utama pada awal musim. Namun, sejak awal tahun 2025, pemain asal Inggris ini mulai dimainkan secara reguler. Ini yang membuat Bayern Munich ingin memberikan kontrak baru. 

4. Sven Ulreich berpeluang bertahan setidaknya setahun lagi

Sven Ulreich merupakan sosok senior di skuad Bayern Munich. Meski statusnya hanya sebagai kiper pelapis, ia adalah pemain yang loyal. Sebelumnya, ia memperpanjang kontraknya di Bayern Munich pada November 2023 lalu dan berakhir musim panas 2025. 

Dengan usia yang sudah 36 tahun, Bayern Munich masih ingin mempertahankannya. Namun, Ulreich harus bersedia menjadi kiper pilihan keempat. Pasalnya, Manuel Neuer baru saja diperpanjang kontraknya dan masih akan terus diandalkan di pos kiper utama. 

Sementara, Bayern Munich juga mempunyai Daniel Peretz. Ditambah lagi, Bayern Munich baru merekrut Jonas Urbig pada Januari 2025. Sosoknya sebagai kiper muda potensial disiapkan sebagai suksesor Neuer. Jika bersedia sebagai pelapis, maka kontrak baru berpotensi datang. 

Sebagian besar para pemain di atas merupakan sosok berpengalaman. Selain itu, mereka juga masih penting di dalam skuad untuk membantu Bayern Munich bersaing juara. Dengan kondisi tersebut, potensi perpanjangan kontrak mereka sangat mungkin terjadi. Patut dinantikan.

Profil Jordi Cruyff, Anak Pencetus Total Football

PUSATSPORT – PSSI resmi menunjuk Johan Jordi Cruyff untuk mengisi kursi technical advisor, Selasa (25/2/2025). Tugas Jordi adalah menjaga kesinambungan program sepak bola Indonesia dari hulu ke hilir.

Datangnya Jordi juga untuk menggenjot pembinaan di level akar rumput. Tak hanya pembinaan usia muda, anak dari legenda sepak bola Belanda yang mencetuskan total football, Johan Cruyff itu untuk meningkatkan kualitas pelatih tanah air.

Jordi memiliki CV manajerial yang cukup mencolok, namun tidak untuk prestasinya. Lantas, seperti apa profil dan rekam jejaknya?

1. Pernah menjabat di Barcelona

Jabatan technical advisor bukan hal baru buat Jordi. Pria 51 tahun itu pernah mengemban tugas serupa di Barcelona pada Agustus 2021 hungga Juni 2022.

Pada Juli 2022, Jordi diangkat menjadi Direktur Olahraga Barcelona, hingga Juni 2023. Selepas itu, Jordi berstatus tanpa klub hingga akhirnya direkrut PSSI.

2. Kalau pengalamannya sebagai pelatih, bagaimana?

Jordi juga beberapa kali menjadi pelatih. Beberapa klub yang pernah ditangani Jordi adalah Maccabi Tel Aviv, CQ Dangdai, Timnas Ekuador dan SZ FC.

Menilik Transfermarkt, sepak terjang Jordi sebagai peracik taktik di pinggir lapangan kurang ciamik. Rata-rata poin tertingginya cuma 1,92 kala menjadi pelatih kepala Tel Aviv.

3. Pernah jadi pemain Barcelona dan Manchester United

Semasa menjadi pemain, Jordi merupakan jebolan akademi Ajax Amsterdam pada 1988. Bakatnya yang cukup mencolok membuatnya ditarik Barcelona U-16.

Jordi menembus tim utama Barcelona pada 1994, tepatnya saat Barcelona dilatih sang ayah. Namun, Jordi hanya dua musim, karena langsung digaet Manchester United pada bursa transfer musim panas 1996.

Striker Australia Terkesan dengan Perkembangan Timnas Indonesia

PUSAT BOLA : Sydney – Perkembangan Timnas Indonesia disoroti striker Australia. Adam Taggart menilai tim Garuda berusaha mengejar level Socceroos.
Hal itu diutarakan jelang pertemuan Australia vs Indonesia di lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Taggart, penyerang Perth Glory, mengaku terkesan dengan Indonesia.

Taggart secara khusus menyoroti pertemuan pertama di Jakarta, September lalu. Saat itu, Indonesia bisa meredam Tim Kanguru tanpa gol di SUGBK.

“Sebagai sebuah bangsa, mereka jelas membaik. Saya terkesan dengan mereka, saat terakhir kali kami bertanding melawan mereka di kandangnya. Mereka jelas menjadi negara yang berusaha mengejar kami. Pada tahap ini, memang selalu akan seperti itu. Anda akan selalu memiliki orang-orang mengejar ekor Anda,” katanya di situs resmi Socceroos.

“Ini jelas grup yang ketat seperti itu. Jadi, ya, ini adalah pertandingan penting bagi kami. Tapi itu sebabnya kami ingin bermain sepakbola. Ini untuk hal-hal semacam ini. Ini kesempatan besar bagi kami sebagai tim untuk menegaskan posisi kami di babak penyisihan grup ini dan memastikan kami dapat mencoba dan perlahan menjauh dari grup itu,” ujar Adam Taggart.

Saat ini, Australia berada di peringkat dua Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dengan 7 poin. Indonesia mengikuti di peringkat tiga dengan 6 poin.

Datang ke Sydney, Indonesia membawa banyak pemain anyar. Di antaranya ada Dean James, Joey Pelupessy, hingga kiper Emil Audero, yang baru saja dinaturalisasi.

Selain itu, pergantian pelatih juga ada di kubu Timnas Indonesia. Kini Rizky Ridho dkk akan dipimpin Patrick Kluivert, yang menggantikan Shin Tae-yong.

“Australia Masih Mencari Mesin Gol”

PUSAT BOLA ; Sydney – Australia masih mencari penyerang yang tepat untuk menjadi ujung tombak. Socceroos belum punya mesin gol yang bisa diandalkan.
Australia vs Indonesia akan berlangsung di Sydney Football Stadium, Sydney, pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ronde ketiga Grup C, Kamis (20/3). Australia dan Indonesia hanya berjarak satu tingkat di klasemen. Socceroos berada di posisi kedua dengan tujuh angka, sedangkan Tim Garuda di urutan ketiga dengan selisih satu poin.

Tim-tim lain di bawah Indonesia yaitu Arab Saudi, Bahrain, dan China juga meraih enam poin. Sementara, Jepang kukuh di puncak klasemen dengan 16 angka.

Jepang hampir pasti mengamankan tiket lolos langsung ke Piala Dunia 2026. Satu tiket tersisa dari Grup C bakal sengit diperebutkan tim-tim lain

Maka dari itu, Australia dan Indonesia sama-sama butuh tiga angka demi memuluskan langkah meraih tiket ke Piala Dunia 2026.

Pada pertemuan sebelumnya di Gelora Bung Karno, Indonesia vs Australia berakhir imbang 0-0. Kedua tim gagal mencetak gol meski sama-sama punya sejumlah peluang.

Indonesia dan Australia memang punya masalah yang sama di posisi ujung tombak. Tim Merah Putih minim pilihan pemain yang bertipe target man. Untuk Australia, mereka belum menemukan sosok mesin gol.

Mitch Duke yang sering dimainkan jadi ujung tombak belum bikin gol di laga ronde ketiga. Kusini Yengi sempat hadirkan solusi dengan bikin dua gol saat imbang 2-2 lawan Bahrain pada laga terakhir Australia di Grup C.

Yengi tampaknya bakal jadi penyerang utama di laga melawan Indonesia karena Duke tak dipanggil. Namun, Yengi butuh pembuktian soal konsistensi. Pasalnya di klub, ia belum bikin gol bersama Portsmouth di musim ini

Legenda Australia, Tim Cahill, yakin Socceroos bakal segera menemukan pemain yang tepat untuk jadi ujung tombak. Ia menilai Australia punya penyerang yang berkualitas baik yang bermain di liga lokal maupun luar negeri.

“Itu akan menemukan jalannya baik dari liga lokal atau pemain yang bermain di luar negeri, Penyerang lain diharapkan bermain secara konsisten, mencetak gol untuk klubnya,” ujar Cahill dikutip dari The Roar.

3 Gelandang Bertahan Portugal yang Berkiprah LaLiga 2024/2025  

PUSATSPORT , LaLiga Spanyol masuk dalam daftar kompetisi top di Benua Eropa. Kompetisi ini menjadi panggung bagi para pemain untuk membuktikan kemampuan mereka di level tertinggi. LaLiga kerap menghadirkan banyak talenta dari berbagai negara, salah satunya Portugal.

Portugal dikenal sering melahirkan pemain berkualitas, termasuk di posisi gelandang bertahan. Pada 2024/2025, terdapat tiga gelandang bertahan asal Portugal yang meniti karier di LaLiga. Siapa saja mereka dan bagaimana kiprahnya sejauh ini? Berikut ulasannya!

1. Samu Costa menjadi andalan di lini tengah RCD Mallorca

Samu Costa telah berkarier di Spanyol sejak 2020. Saat itu, ia bermain untuk UD Almeria. Costa berkembang sangat pesat bersama klub tersebut. Ia mencatatkan 113 penampilan dengan menyumbang 3 gol dan 5 assist.

Performa apik yang ditunjukkan Costa mampu menarik perhatian RCD Mallorca. Pemain berusia 24 tahun ini memutuskan untuk bergabung dengan Mallorca pada musim panas 2023. Untuk menebus Costa, Mallorca mengeluarkan 3 juta euro atau Rp53 miliar.

Tidak butuh waktu lama, Costa langsung menjadi andalan di lini tengah Mallorca. Ia dikenal sebagai gelandang yang tangguh dalam duel serta memiliki distribusi bola yang baik. Hingga saat ini, Costa telah memperkuat Mallorca dalam 63 laga di semua ajang dengan mengemas 1 gol dan 3 assist.

2. Dario Essugo bermain untuk UD Las Palmas dengan status pinjaman

Dario Essugo adalah salah satu pemain hasil binaan Sporting Lisbon. Ia berhasil promosi ke tim utama pada musim panas 2023. Untuk mendapatkan menit bermain lebih banyak, Essugo dipinjamkan ke klub lain.

Essugo sempat menjalani masa peminjaman bersama Chaves pada 2023/2024. Pada musim panas 2024, pemain berusia 20 tahun ini kembali dipinjamkan Sporting CP. Kali ini, ia bergabung dengan klub Spanyol, UD Las Palmas.

Meski masih sangat muda, Essugo memiliki atribut fisik yang kuat dan kemampuan bertahan yang solid. Bersama UD Las Palmas, ia mendapatkan banyak menit bermain. Hingga saat ini, ia telah tampil dalam 17 pertandingan di semua ajang dengan mencetak 1 gol.

3. William Carvalho menjadi salah satu pemain berpengalaman di skuad Real betis

Pemain terakhir yang masuk dalam daftar ini adalah William Carvalho. Ia merupakan gelandang bertahan dengan segudang pengalaman. Carvalho menjadi salah satu pemain yang berhasil mengantarkan Portugal menjuarai Euro 2016.

Carvalho dikenal memiliki visi bermain yang baik serta ketenangan dalam menguasai bola. Pada musim panas 2018, pemain berusia 32 tahun ini mencari tantangan baru dengan bergabung Real Betis. Hingga saat ini, Carvalho tidak pernah berganti klub.

Bersama Real Betis, Carvalho mencatatkan 214 penampilan dengan kontribusi 11 gol dan 16 assist. Ia juga berhasil mengantarkan timnya menjuarai Copa del Rey 2021/2022. Sayangnya, Carvalho harus melewatkan banyak pertandingan pada 2024/2025 karena mengalami cedera.

Nama-nama di atas merupakan gelandang tengah Portugal yang merumput di LaLiga 2024/2025. Kualitas yang mereka miliki tentu tidak perlu diragukan lagi. Mereka menjadi bukti keberhasilan Portugal dalam mencetak pemain berkualitas.

5 Pemain Lazio dengan Gaji Tertinggi di Serie A 2024/2025

PUSATSPORT , Lazio merupakan salah satu tim yang cukup disegani di Serie A Italia. Klub asal Kota Roma ini kerap bertengger di papan atas klasemen. Performa yang ditunjukkan Biancocelesti tentu tidak terlepas dari kualitas pemain yang dimiliki.

Salah satu upaya Lazio untuk mempertahankan pemain terbaiknya adalah dengan memberikan gaji tinggi. Pada 2024/2025, terdapat sejumlah pemain Lazio yang memiliki bayaran fantastis. Berikut lima pemain Lazio dengan gaji tertinggi pada 2024/2025.

1. Mattia Zaccagni (Rp1,8 miliar) menjadi andalan dalam membangun serangan dari sisi sayap

Mattia Zaccagni pertama kali bergabung Lazio dengan status pinjaman dari Hellas Verona. Pada masa peminjamannya, Zaccagni mampu menunjukkan performa impresif di lini serang. Lazio kemudian memutuskan untuk mempermanenkan pemain berusia 29 tahun ini dengan biaya transfer 7,1 juta euro.

Zaccagni menjadi andalan Lazio dalam membangun serangan dari sisi sayap. Hingga saat ini, ia telah bermain dalam 153 pertandingan dengan mencetak 32 gol dan 28 assist. Tiap pekannya, pemain berkebangsaan Italia tersebut menerima gaji 106 ribu euro atau Rp1,8 miliar.

2. Alessio Romagnoli (Rp1,7 miliar) diandalkan di posisi bek tengah

Alessio Romagnoli menjalani musim ketiganya bersama Lazio. Pemain asal Italia ini didatangkan dengan status bebas transfer. Sebelum memperkuat Lazio, Romagnoli pernah bermain untuk tim Italia lainnya, yakni AS Roma, Sampdoria, dan AC Milan.

Keputusan Romagnoli untuk bergabung Lazio terbilang tepat. Pemain berusia 30 tahun ini menjadi pilar utama di posisi bek tengah. Ia telah tampil dalam 114 laga di semua kompetisi dengan menyumbang 6 gol dan 1 assist. Bersama Lazio, Romagnoli mendapatkan gaji sebesar 99 ribu euro atau Rp1,7 miliar per pekan.

3. Elseid Hysaj (Rp1,7 miliar) absen pada 2024/2025 karena cedera hamstring

Elseid Hysaj merupakan pemain asal Albania yang berposisi sebagai bek kanan. Dirinya telah lama berkarier di Italia. Hysaj sempat menimba ilmu di akademi Empoli sebelum dipromosikan ke tim utama pada musim panas 2012.

Sejak musim panas 2021, Hysaj bermain untuk Lazio. Pemain berusia 31 tahun ini telah mencatatkan 119 penampilan dengan torehan 2 gol dan 3 assist. Sayangnya, Hysaj harus melewatkan banyak pertandingan pada 2024/2025 karena mengalami cedera hamstring. Meski demikian, ia masih menjadi salah satu pemain dengan bayaran tertinggi di skuad Lazio, yakni 99 ribu euro atau Rp1,7 miliar per pekan.

4. Adam Marusic (Rp1,3 miliar) memiliki kontribusi besar bagi Lazio

Adam Marusic menjadi salah satu pemain paling senior di Lazio saat ini. Bek kanan asal Montenegro ini telah membela Biancocelesti sejak 2017. Kecepatan dan kemampuan dalam membantu serangan menjadi kelebihan yang dimiliki Marusic.

Bersama Lazio, Marusic telah bermain dalam 306 pertandingan dengan mengemas 14 gol dan 16 assist. Selain itu, pemain berusia 32 tahun ini juga berhasil mengantarkan timnya menjuarai Coppa Italia dan Supercoppa Italiana. Berkat kontribusi yang telah ia berikan, Marusic mendapatkan gaji 78 ribu euro atau Rp1,3 miliar per pekan.

5. Samuel Gigot (Rp1,3 miliar) tidak menjadi pilihan utama di lini pertahanan

Samuel Gigot bergabung dengan Lazio pada musim panas 2024. Pemain asal Prancis ini didatangkan dengan status pinjaman dari Olympique Marseille. Kehadiran Gigot diharapkan mampu memperkuat lini belakang Lazio.

Pemain berusia 31 tahun ini dikenal sebagai bek tengah yang tangguh dan agresif dalam duel fisik. Sayangnya, Gigot tidak menjadi pilihan utama Marco Baroni untuk mengawal lini pertahanan Lazio. Sejauh ini, ia baru tampil dalam 18 laga di semua ajang. Meski tidak menjadi pilihan utama, Gigot tetap menerima bayaran tinggi, yakni 78 ribu euro atau Rp1,3 miliar per pekan.

Para pemain di atas mendapatkan gaji yang sangat tinggi. Mereka diharapkan mampu memberikan kontribusi maksimal. Apabila terus menunjukkan performa konsisten, bukan tidak mungkin jika gaji mereka akan kembali meningkat.

PSG Vs Marseille: Les Parisiens Menangi Le Classique 3-1

PUSAT BOLA : Paris – Paris Saint-Germain mengalahkan Olympique Marseille dalam duel Le Classique 3-1. Les Parisiens nyaman di puncak klasemen Ligue 1 dengan belum tersentuh kekalahan.
PSG menjamu Olympique Marseille di Parc des Princess pada laga lanjutan Ligue 1, Senin (17/3/2025). Duel ini bertajuk Le Classique.

Tuan rumah membuka keunggulan di menit ke-17. Umpan terobosan Fabian Ruiz bisa dijangkau oleh Ousmane Dembele.

Dembele sempat memutar badan untuk mengecoh kiper Marseille, Geronimo Rulli. Ia lalu melepas sepakan keras yang membobol gawang tim tamu.

PSG bisa menggandakan keunggulan di menit ke-42. Fabian Ruiz kembali jadi kreator gol Les Parisiens.

Ia lepas dari perangkap offside. Gelandang asal Spanyol ini lalu menyodorkan umpan yang bisa disontek Nuno mendes menjadi gol.

PSG unggul 2-0 saat turun minum.

Marseille menipiskan keunggulan selepas jeda. Adrien Rabiot bisa melewati Gianluigi Donnarumma. Ia melepas umpan tarik yang disambar Amine Gouri menjadi gol di menit ke-52.

PSG kembali menjauh di menit ke-76. Umpan silang Achraf Hakimi justru dibelokkan ke gawang sendiri oleh Pol Lirola.

Pasukan Luis Enrique menang 3-1. PSG semakin nyaman di puncak klasemen dengan belum terkalahkan di musim ini. Mereka mengumpulkan 68 poin unggul 19 poin dari Marseille di urutan kedua.

“Statistik Bertahan Idzes Saat Venezia Imbangi Napoli”

PUSAT BOLA : Jakarta – Jay Idzes tampil sip saat Venezia menjamu Napoli. Kerja keras Idzes di lini belakang membuat Partenopei pulang dengan satu poin.
Venezia vs Napoli berlangsung di Pier Luigi Penzo Stadium dalam lanjutan Liga Italia, Minggu (16/3/2025) dini hari WIB. Pertandingan ini tuntas dengan skor 0-0.

Idzes salah satu pemain yang mencolok di laga ini. Dia membuat atribut dua tekel sukses, satu intercept, empat sapuan, dan satu kali memblok tembakan.

Bek Timnas Indonesia itu juga bertugas dengan baik bersama rekannya, Joel Schingtienne. Pemain asal Belgia itu membuat tiga tekel sukses, tiga intercept, dan tiga sapuan.

Hal ini juga menjadi pencapaian oke Idzes dalam meredam Romelu Lukaku untuk kedua kalinya. Pada pertemuan pertama, Lukaku dibuat tak berkutik. Namun di laga itu Venezia kalah 0-1.

Idzes selepas laga ini harus bersiap untuk terbang ke Australia. Dia dipanggil memperkuat Indonesia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Indonesia menatang Australia pada 20 Maret. Lima hari berselang menjamu Bahrain di Jakarta.